Tempat Lilin yang berbentuk Patung seorang Dewi Romawi terbuat dari Campuran Logam Timah, dibuat dengan cukup detail dan artistik. Dengan tinggi kurang lebih setengah meter dan berat hampir 6 kg, patung ini beralaskan Batu berwarna hitam. Menurut pemilik terdahulunya patung ini sudah ada sejak zaman Belanda , Saya coba untuk melihat lebih dalam dan ternyata patung ini utuh tidak ada sambungan, besi baut pada bagian bawahnya juga terpatri paten tak dapat dilepas. Postur sang Dewi serta Lipatan-lipatan kainnya terlihat sangat realistik.
- SOLD -
- SOLD -