Selasa, 24 September 2013

Lukisan Tua Istimewa - "Ibu Menyusui"














Sebuah Lukisan Tua perkiraan dilukis tahun 50-60-an menggambarkan seorang Ibu yang sedang menyusui bayinya. Tidak ada Tanda Tangan atau Nama Pelukis nya. Tapi Lukisan ini dilukis dengan cara sedikit berbeda . Sapuan Kwas atau palet kecilnya nya menyerupai Arsiran Halus tapi kuat membuat lukisan ini berkarakter . Komposisi Warnanya mengingatkan kita pada Lukisan-Lukisan Eropa. Cat minyaknya terasa timbul  bila diraba. Walau tampak kusam karena usia, kondisi Lukisan ini masih terbilang cukup baik dan utuh dengan bingkai bawaannya. Ada 3 spot berupa tiris serta kelupas seperti tampak pada gambar dengan tanda panah warna kuning. 

Ukuran Lukisan termasuk Bingkainya 69-cm dengan lebar 59-cm. Lukisan saja sekitar 53-cm x 34-cm.

"Photo diambil semirip mungkin dengan Warna aslinya."

Rp. 2.500.000,-