Jam Kantong Merk Omega yang khusus dibuat untuk Tentara Inggris di Perang Dunia II, dengan Kode Tanda Panah diatas tulisan G.S.T.P (General Service - Trade Pattern). Sejarah Horologi mencatat selain Jam Kantong Omega juga ada beberapa Merk lainya yang dipesan Khusus untuk Militer Inggris. Dari Cyma hingga Jaeger LeCoultre bahkan Rolex.
Mesin Jam Diatas Masih dalam kondisi baik, hidup tidak Mati-mati (24 jam- satu kali putar ) cuma perlu penyetalan akurasi kembali. Dial Enamelnya masih mulus tidak ada crack atu hairline. Kaca ada crack diangka 6 (lihat gambar) serta Stem Penyesuai bagian dalam perlu dikencangkan. Bila ditarik terlalu keras (untuk menyesuaikan waktu) terlepas...... Perlu Service Ringan dan dibersihkan untuk Kembali Sempurna.. Jam Saku Collectable.
Ditawarkan dalam kondisi seperti diterangkan diatas.
-SOLD-