Selasa, 22 Desember 2015

Jam Kantong "Toko Jacobson" -SOLD-










"Tidak banyak lagi yang mengenal NV Jacobson van den Berg. Padahal, perusahaan dagang Belanda yang dinasionalisasi pada tahun 1957 (pada masa Bung Karno) itu merupakan salah satu perusahaan raksasa yang punya jaringan tersebar di seluruh dunia dan memiliki cabang di seluruh kota di Nusantara.

Didirikan di Amsterdam pada 1 Juni 1860, Jacobson van den Berg, yang bergerak di bidang asuransi dan industri, memiliki kantor di Toko Merah, Jl Kalibesar 111, Jakarta Barat. Ia merupakan salah satu dari The Big Five (lima perusahaan raksasa milik Belanda), selain Internatio, Lindeteves, Borsuimy dan Geo Wehry. The Big Five membentuk sebuah trading house yang kuat dan menguasai jaringan bisnis perdagangan, produksi, jasa, industri, serta distribusi di berbagai negara." ( dikutip dari :https://alwishahab.wordpress.com/2008/03/26/jacobson-van-den-berg/

Sebuah Jam Kantong  Ukuran 43 mm dengan Marking Toko Jacobson  . Ada Hairline memanjang ke dan chips kecil di angka 3 . Mesin jalan kondisi Normal.  terdapat Tutup Mika melindungi mesin dari Debu, serta Grafir dengan tulisan "Lie Yauw Ming" mungkin nama Pemilik terdahulu/ lamanya.


-SOLD-